Tieta itoe Titut On Senin, 06 Desember 2010

Profil

Nama: Sandra Dewi
Tanggal lahir:
Kamis, 18 Agustus 1983
Status: Single
Zodiak:
Leo
Lahir di: Pangkal Pinang

Rambut adalah mahkota wanita. Setidaknya itulah yang terucap dari bibir Sandra Dewi, yang mengaku setiap hari mencuci rambutnya. Dara usia 27 tahun ini mengaku sedari kecil memang sangat memperhatikan bagian tubuhnya yang satu itu.

“Dari kecil mamahku selalu bilang kalau perempuan itu rambutnya harus panjang. Jadi sampai sekarang selalu tertanam di pikiran kalau perempuan itu ya harus panjang rambutnya,” katanya lalu tersenyum dalam sebuah wawancara.


Sandra juga mengaku jarang melakukan perawatan kulit, dan wajah; seperti facial, luluran, spa, atau massage. Bukan karena wajahnya tidak pernah bermasalah. Jerawat selalu hadir di wajahnya setiap bulan bersamaan dengan waktu menstruasi.

Dari seorang dokter dia disarankan untuk tidak memaksa jerawat itu pecah sebelum waktunya, dengan cara memencet. Karena dengan cara itu justru akan meninggalkan bekas hitam di wajahnya. Akhirnya dia buarkan jerawat itu hingga bosan menempel di wajah ayunya yang kini mulus tanpa bintik hitam.

Gadis berdarah Palembang, Tionghoa, Sunda, dan Belanda ini mulai memutuskan total di dunia hiburan sejak menjadi juara dua Fun Fearless Female Majalah Cosmopolitan 2006. Di mana salah satu dari jurinya sutradara Berbagi Suami, Nia Dinata.


Setahun kemudian Dewi Sandra ditawari Nia untuk ikut casting untuk film Quickie Express. Dia pun diterima dan bermain film tersebut bersama Tora Sudiro dan Aming. Lewat film itu, Sandra Dewi meraih penghargaan Indonesia Movie Award kategori pemain pendatang baru tahun 2008. Sejak itu namanya melejit, dia makin terkenal ketika berperan dalam sinetron Cinta Indah.

Sandra Dewi yang memiliki nama asli Monica Nicholle Sandra Dewi Gunawan Basri lahir di Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung, 8 Agustus 1983. Awalnya, Sandra itu hijrah ke Jakarta tahun 2001 untuk melanjutkan kuliah di London School Of Public Relations .

Sulung tiga bersaudara pasangan Andreas Gunawan Basri dan Catharina Erliani ini mengawali kariernya melalui pemilihan Miss Enchanteur 2002 dan duta pariwisata Jakarta Barat. Sampai akhirnya mengikuti Fun Fearless Female Majalah Cosmopolitan 2006 tadi.

Sampai akhirnya, Sandra Dewi bersama Dewi Sandra dan Luna Maya menyanyikan lagu yang berjudul "Play" dalam rangka menyambut Euro 2008. Dari akting dan dunia tarik suara, Sandra mulai merambah dunia presenter. Bersama presenter kocak, Desta bintang film Tarzan Ke Kota ini sempat didapuk menjadi presenter acara musik Derings yang tayang di stasiun TRANS TV.


Untuk menjaga kebugaran, sesekali perempuan dengan berat 48 kilogram dan tinggi badan 168 sentimeter ini menyedot teh pare dan teh rosela, dua jenis minuman yang selalu ada di mobilnya.

Teh pare yang berasal dari pare yang dikeringkan dan teh rosela selalu dia minum setiap hari. Itu dilakukan sejak 4 tahun lalu, atau setelah terjun ke dunia entertainment, untuk menetralisir kadar gula yang ada dalam tubuh dia. Saat memiliki jadwal syuting yang padat, dia menjadi gemar minum-minuman yang manis seperti teh kotak, atau susu kotak.

Soal makan, Sandra tidak bisa lepas dari kerupuk. Bahkan sampai ke luar negeri sekalipun, harus ada kerupuk. "Pernah saya tidak bisa kenyang karena tidak makan kerupuk," jelas perempuan yang sering memanfaatkan waktu luangnya untuk membaca novel ini.

Sekali waktu, Sandra pernah makan daging monyet dan ular untuk kepentingan penyembuhan ini mengaku tidak suka. Daging monyet terpaksa dia makan untuk penyembuhan penyakit sesak napas yang dideritanya. sementara daging ular dia makan karena pernah digigit binatang buas tersebut.

Ada satu binatang yang dibenci Sandra: kucing. Menurut dia, mata kucing menyeramkan. Dia juga tidak suka kehidupan malam alias dugem. Tapi dia sangat suka memakai batik. Saking sukanya, setiap pergi ke Yogyakarta, Sandra selalu meluangkan waktu ke Toko Batik Mirota.


FROM YAHOO

0 coment:

Posting Komentar

Powered By Blogger